BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH

Hujan Deras Disertai Angin Kencang Sebabkan Kerusakan Rumah di Desa Balun, Kecamatan Turi

berita
04 November 2025
6x dilihat
Foto: Hujan Deras Disertai Angin Kencang Sebabkan Kerusakan Rumah di Desa Balun, Kecamatan Turi

Lamongan, 4 November 2025 – Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Desa Balun, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan pada Selasa (4/11/2025) sekitar pukul 15.30 WIB. Peristiwa tersebut menyebabkan beberapa pohon tumbang serta kerusakan pada dua rumah warga.


Dari hasil asesmen di lapangan, tercatat kanopi rumah milik Bapak Kasinu rusak dan terbang tertiup angin hingga menimpa rumah tetangganya. Selain itu, bagian dapur rumah milik Bapak Agus juga mengalami kerusakan akibat tertimpa material kanopi. Estimasi kerugian material mencapai sekitar Rp 10 juta.


Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.


Mengetahui peristiwa itu, Tim Reaksi Cepat (TRC) Kecamatan Turi bersama unsur terkait seperti BPBD Kabupaten Lamongan, Kasi Tramtib Kecamatan Turi, Babinsa, Bhabinkamtibmas, perangkat desa, dan warga sekitar segera menuju lokasi untuk melakukan asesmen dan penanganan awal.


BPBD Kabupaten Lamongan mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem, terutama pada masa peralihan musim yang berpotensi menimbulkan hujan lebat disertai angin kencang. Masyarakat diharapkan melakukan pengecekan terhadap kondisi bangunan dan pohon di sekitar rumah untuk meminimalkan risiko kerusakan maupun korban.


Topik Terkait:

BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Veteran No. 45, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan, Provinsi Jawa Timur, Kode Pos 62212
  • bpbd@lamongankab.go.id
  • +6281232155005
  • +6281232155005
Logo Branding Lamongan
© 2025 Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Lamongan